Biasanya gejala stroke ditunjukkan oleh tubuh satu bulan sebelum serangan terjadi. Tapi, banyak orang yang tidak memahami itu, sehingga mereka sampai terkena stroke baik ringan maupun berat. Stroke dapat terjadi karena aliran darah yang menuju otak terhambat yang menyebabkan kematian sel.
Di Amerika Serikat stroke merupakan penyakit penyebab kematian nomor 5 dan juga sebagai penyebab kecacatan. Terdapat 2 jenis stroke yakni, iskemik dan hemoragik. Stroke iskemik disebabkan karena penyumbatan atau penyempitan di dalam arteri yang menuju ke otak. Sedangkan stroke hemoragik adalah karena kekurangan aliran darah ke otak. Stroke hampir sama dengan serangan jantung, bedanya jika stroke itu ke otak kalau jantung ke organ jantung.
Proses terjadinya serangan stroke
Apabila pembuluh darah yang mengandung nutrisi ke otak tersumbat oleh gumpalan darah, mengakibatkan bagian otak tak mendapatkan darah dan oksigen. Padahal darah dan oksigen ini sangat diperlukan untuk otak dalam menjalankan fungsinya.
Kamu pun tahu kalau otak adalah organ kompleks yang bertugas mengendalikan fungsi dalam tubuh. Sehingga, saat stroke terjadi sebagian atau seluruh tubuh yang dikontrol oleh otak menjadi tak berfungsi dengan baik.
Sama halnya dengan serangan jantung, stroke juga sangat mendadak. Tapi, masih bisa dicegah kok asalkan kita memperhatikan gejala stroke yang biasanya terjadi sebulan sebelum serangan terjadi. Mengidentifikasi gejalanya sejak dini sangat penting, dengan begitu bisa mendapatkan penanganan medis yang tepat untuk meminimalkan kerusakan otak.
Menurunkan pakar kesehatan gejala atau tanda stroke berbeda-beda pada setiap orang, tergantung jenis stroke yang dialami. Nah, berikut ini tanda-tanda yang paling umum terjadi pada seseorang yang terkena stroke.
Inilah gejala stroke yang perlu kamu ketahui
Mati rasa di bagian lengan kiri, biasanya kaki atau wajah sebelah kiri
Kesulitan bicara atau memahami orang lain bicara
Kelumpuhan sebagian atau keseluruhan
Pandangan kabur atau sulit melihat pada satu atau semua mata
Mengalami cegukan yang sulit dihilangkan
Sering kehilangan kesadaran
Sering mengalami pusing kepala
Muncul rasa sakit di tubuh
Terjadi gangguan pernapasan
Terkadang mengalami halusinasi
Serangan epilepsi
Ada perubahan kepribadian
Setelah tubuh menunjukkan beberapa gejala di atas, berhati-hatilah. Hindari makanan penyebab penyumbatan darah dan konsumsi makanan sehat yang melancarkan peredaran darah. Ada baiknya juga kamu periksakan diri ke dokter untuk memperoleh penanganan yang tepat.
Olahraga juga penting bagi tubuhmu, lakukan saja olahraga yang ringan seperti jalan cepat, joging, senam atau yang lainnya. Perhatikan juga di saat kondisi tubuh kurang sehat, jangan tambah bebannya.
Itulah gejala stroke yang bisa kamu waspadai untuk melakukan pencegahan terhadap serangan stroke.
@Lihat.co.id
Home » NEWS
» Biasanya 1 Bulan Sebelum Serangan Stroke, Tubuh Tunjukkan Gejala Ini! Ketahui Apa Saja Itu
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Biasanya 1 Bulan Sebelum Serangan Stroke, Tubuh Tunjukkan Gejala Ini! Ketahui Apa Saja Itu"
Post a Comment